Myspace Backgrounds

Friday, January 4, 2008

Demi Bumi , Demi Kita



Anggapan sebagai orang gila begitu lekat dalam diri H.Chaerudin alias Bang Idin. Betapa tidak. Untuk mewujudkan mimpinya menghijaukan bantaran Kali Pesanggrahan, ia berani bersitegang dengan orang gedongan yang notabene para pejabat, yang tinggal dikawasan Karang Tengah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Bang Idin pun nekat menyusuri kali pesanggrahan hanya dengan rakit pelepah pisang selama lima hari enam malam, demi melihat kondisi sungai yang saat itu penuh dengan sampah dan airnya berwarna kelam.

Bagi Bang Idin yang putra Betawi ini , upaya penyelamatan Kali Pesanggrahan ini harus didasari dengan pemahaman. "Orang yang pahamlah yang akan mengerti betapa pentingnya sebuah upaya konservasi lingkungan," kata Bang Idin ketika tampil di Kick Andy tadi malam 04 Januari 2008.

Lima belas tahun berlalu, julukan orang gila telah lekang dari diri Bang Idin. Orang-orang disekelilingnya kian paham dengan apa yang dilakukan Bang Idin. Kondisi bantaran Kali Pesanggrahan pun tak lagi tandus dan penuh sampah.

Sebaliknya bantaran sungai yang membelah kawasan Selatan Jakarta itu terlihat hijau oleh rimbunnya pepohonan yang jumlahnya sekitar enam puluh ribu spesies tanaman. Tentu saja itu semua tidak terlepas dari upaya Bang idin bersama teman-temannya dari Kelompok Tani Sangga Buana yang pantang menyerah melakukan upaya penghijauan dan konservasi dengan manajemen kearifan alam.


Source : http://www.kickandy.com/

No comments: