Myspace Backgrounds

Wednesday, August 13, 2008

Cerdas Memilah


Berikut ini adalah Kata Bijak untuk hari ini:

"Big achievement & success in the future is usually defined by our ability to manage and avoid the easy choices in the present time"

"Kesuksesan besar di masa datang biasanya ditentukan oleh kendali kita untuk memanage dan menghindari pilihan-pilihan yang memudahkan dimasa sekarang"

Interpretasi:

Sering kita terjebak untuk mengambil pilihan yang tampak mudah, simple & tidak mengandung tantangan ataupun pilihan yang membuat kita harus mengeluarkan daya upaya ekstra dan komitmen besar, demikianlah kita yang hidup di era milenium ini, yang selalu disodorkan berbagai kemudahan dan alternatif kemudahan dalam berbagai aspek kehidupan.

Padahal pada kenyataannya, untuk kesuksesan besar kita dituntut untuk mengambil pilihan jalan dan keputusan yang biasanya tidak mudah, tidak selalu mulus & tidak instant.

Sementara itu, berbagai pola & gaya hidup mensyaratkan bahwa manusia boleh menikmati segala hal dengan serba mudah, cepat, nyaman, dan instant (mari kita ambil contoh kemudahan pembelian rumah atau kendaraan dengan sistem cicilan tanpa DP, gerai makanan yang seakan tidak habis pilihannya dan tersedia 24 jam penuh), betapa kita dimanjakan oleh sebuah sistem yang membuat manusia berfikir bahwa mereka dapat memperoleh segalanya dengan pilihan yang sederhana dan mudah.

Kiranya Anda dapat merenungkan hal ini, dan lebih jeli di kala harus mengambil keputusan dalam aktivitas sehari-hari dan mampu menghindari pilihan-pilihan yang tampak mudah namun ternyata tidak mampu mengantarkan kita ke jalan kesuksesan yang jauh lebih besar, karena kesuksesan seringkali diperoleh dengan menghindari pilihan-pilihan kecil yang sederhana dan bersedia untukmemberikan komitmen terhadap pilihan yang biasanya tidak mudah.

Selamat memilah dan meraih sukses terbesar Anda !



Source :
Motivasi Sukses Team

No comments: